Ahsin akan terus memastikan keberadaan pembangkit-pembangkit Indonesia Power dapat memberikan manfaat di tengah masyarakat luas. Salah satunya memproduksi oksigen untuk membantu pemerintah memberi pelayanan kesehatan bagi masyarakat.
“Selain memastikan keandalan pembangkit listrik, kehadiran kami di tengah masyarakat diharapkan juga dapat andil dalam kegiatan sosial dan lingkungan,” pungkas Ahsin.
Baca Juga:
Terkait Beredarnya Video Berisi Komplain Pasien, Ini Penjelasan Humas RSUD
Walikota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengapresiasi kerja keras PLN yang tak hanya mengaliri listrik bagi masyarakat saja tetapi juga berkontribusi aktif selama pandemi ini. Salah satunya adalah melalui produksi oksigen ini.
"Gelombang dua kemarin banyak sekali korban yang meninggal dunia. Oksigen sendiri juga sulit sekali kita dapatkan kemarin. Oksigen stoknya habis. Peran aktif PLN menjadi bantuan yang berharga buat kami di Jakarta Utara," ujar Ali.
Kepala Seksi Keperawatan dan Penunjang Medis RSUD Pademangan Titis Sumadiana mengapresiasi langkah PLN yang bisa memproduksi oksigen untuk keperluan medis. Apalagi, fungsi oksigen di masa pandemi ini sangat penting.
"Terimakasih atas support terhadap kami dalam melayani pasien covid-19. Ini sangat penting karena ini untuk membantu pasien yang sedang dirawat dan membutuhkan oksigen," ujar Titis.
Baca Juga:
Wandi Sijabat: Sudah Selayaknya Pj Wali Kota Subulussalam, Evaluasi Kinerja RSUD
Indonesia Power Priok Power Generation And O&M Services Unit adalah salah satu unit pembangkit Indonesia Power yang berlokasi di jalan Laksamana R.E Martadinata, Tanjung Priok, Jakarta Utara. Sistem pembangkitan listrik di PLTGU Priok menggunakan Natural Gas Combined Cycle (NGCC) Power Plant, dengan bahan bakar gas alam yang lebih ramah lingkungan sebagai energi primer.
Indonesia Power Priok POMU memiliki hydrogen Generator Plant yang berfungsi untuk memproduksi gas hydrogent sebagai media pendingin generator.
Hydrogen Generator plant di Indonesia Power Priok POMU bertipe Teledyne Titan HMXT 100, alat ini menghasilkan gas hidrogen dengan memanfaatkan prinsip elektrolisis air.