WahanaNews-Walinki, Tarutung - Kapolres Tapanuli Utara AKBP Johanson Sianturi, melakukan monitoring dan pantau pengamanan personil atas kedatangan logistik pemilu 2024.
Hal tersebut di ungkapkan Kasi Humas, Ipda B. Gultom, saat mendampingi Kapolres di gudang KPUD Taput, Sabtu (28/10) di Tarutung.
Baca Juga:
KPU Kota Gorontalo Terima Logistik Surat Suara untuk Pilkada Serentak 2014
Dijelaskan, Kapolres bersama Komisioner KPU dan Bawaslu Taput, memantau langsung pembongkaran logistik pemilu berupa kotak suara, sebanyak 2605 Pcs, terdiri dari 521 ikat dengan jumlah 1 ikat dari 5 PCS tiba.
Selain Kapolres, juga turut mendapingi, Wakapolres Tapanuli Utara, Kompol Joni Sitompul.
Kabagops Polres Taput Kompol Kondar Simanjuntak, Kasat Binmas Polres Taput AKP Ramot S. Nababan, KBO Sat Intelkam IPTU Syaiful Evendi.
Baca Juga:
Polda Kalimantan Utara Siapkan Pengawalan Logistik Pilkada 2024 di KTT dan Malinau
Sebelum kotak logistik tiba, sejumlah personil telah di tempatkan di beberapa titik untuk melakukan pengamanan hingga di tempat pembongkaran gudan KPUD Taput.
Kegiatan ini sangat penting kita lakukan, untuk mengantisifasi adanya gangguan yang bisa berdampak bagi pelaksanaan pemilu nantinya.
Kita harus pastikan semua proses tahapan pemilu oleh penyelenggara pemilu, baik itu logistik harus berjalan aman dan terkendali.