WALINKI ID | Soal pengakuan Rizal Afif yang dibayar sebesar Rp7 juta untuk memberikan keterangan palsu terkait Bahar bin Smith dan Munarman saat tampil di podcast YouTube miliknya, dibantah Refly Harun.
Hal tersebut disampaikan Refly merespons video pendek yang memuat pernyataan Rizal Afif yang mengaku diundang agar dapat mengaku sebagai mantan narapidana terorisme.
Baca Juga:
Ingin Masyarakat Dapat Informasi dan Terhibur, Kapolda Sumut Launching Podcast 'Police Talk'
"Itu adalah fitnah terhadap diri saya, fitnahnya pokoknya 100 persen fitnah semua," ujar Refly melalui akun YouTube pribadinya dikutip Minggu (29/5).
Sosok Rizal baru-baru ini ditangkap polisi dan berstatus tersangka kasus penculikan dan pencabulan 12 anak di Jakarta, Tangerang Selatan, dan Bogor. Saat ditangkap Rizal disebut polisi sebagai mantan narapidana kasus terorisme. Belakangan BNPT menyatakan Rizal bukan mantan napi teroris.
Dalam video yang diunggah pada Jumat (27/5) kemarin, Refly turut menghadirkan sosok Ustaz Dewa yang disebutnya berperan memperkenalkan Rizal Afif dengan dirinya pada 9 Februari kemarin.
Baca Juga:
Gitaris Bless The Knights, Fritz Faraday Jadi Brand Ambassador Produk Multi Efek, NUX
Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Dewa mengaku mengenalkan Rizal kepada Refly lantaran yang bersangkutan mengaku sebagai mantan napi terorisme. Dewa juga mengklaim mendapatkan pengakuan tersebut secara langsung dari Rizal dan bukan melalui perantara orang lain.
"Bahwa yang mengaku sebagai napi teroris itu dia sendiri. Bahkan saya mengetahui itu dari pengakuan dia. Dan itu tidak saya terima atau dengar dari orang lain, betul-betul dari mulutnya Rizal Afif sendiri," tuturnya.
Selain itu, Dewa juga menepis pernyataan Rizal yang mengaku telah dikenalkan kepada Refly Harun oleh Bahar bin Smith ketika berada di dalam Lapas Gunung Sindur.
Dewa tidak menampik terkait kabar Refly yang memang sempat menjenguk Bahar bin Smith ketika masih berada di dalam Lapas Gunung Sindur. Hanya saja, kata dia, Bahar bin Smith tidak pernah mengenalkan sosok Rizal kepada Refly Harun.
Menurut Dewa, Refly Harun bahkan baru mengetahui sosok Rizal ketika dibawa olehnya ke tempat podcast Refly Harun pada 9 Februari kemarin.
"Saya masih ingat ketika sedang duduk di luar saya bilang, 'Bang Refly tolong kenalkan ini Rizal Afif'. Baru saya cerita kalau dia napi teroris dan sudah bebas," tuturnya.
Lebih lanjut, Dewa juga mengaku tidak melihat pemberian uang sebesar Rp7 juta dari Refly setelah melakukan podcast seperti yang diklaim oleh Rizal. Padahal, ia mengaku turut berada di lokasi yang sama pada saat pengambilan podcast tersebut.
Di sisi lain, Refly menilai pernyataan yang disampaikan Rizal Afif seakan sengaja dibuat oleh pihak tertentu untuk melakukan kriminalisasi terhadap dirinya. Refly juga kembali menegaskan bahwa seluruh pernyataan Rizal Afif terkait dirinya tidaklah benar.
"Ini pembusukan, tidak hanya pembusukan nama, tapi juga menggiring ke arah kriminalisasi kepada saya. Saya ini orang hukum, saya pahamlah yang begini-begini arahnya ke mana," ujarnya.
Refly lantas mempertanyakan keabsahan dari pernyataan yang disampaikan oleh Rizal dalam video singkat tersebut. Mengingat saat ini Rizal tengah tersandung dalam kasus pidana oleh aparat penegak hukum.
Oleh sebab itu, dirinya meminta agar kepolisian dapat bersifat objektif dalam memandang pernyataan Rizal tersebut. Refly juga mengaku dapat dengan mudahnya memberikan bantahan terhadap video tersebut karena memiliki banyak saksi.
"Pertanyaannya adalah apakah Rizal Afif itu menyampaikan dengan kesadaran sendiri, apakah ada paksaan atau tekanan dari pihak lain. Saya tidak bisa menuduh, tetapi intinya adalah semua keterangan itu bisa dengan mudah dibantah," pungkasnya.
Sebelumnya, sebuah video berdurasi 2 menit 2 detik yang memuat pengakuan Rizal Afif beredar luas di media sosial.
Rizal mengaku kenal dan dijadikan sebagai murid Bahar bin Smith saat berada di Lapas Gunung Sindur. Ia juga mengatakan telah dikenalkan ke sejumlah tokoh yang datang membesuk termasuk Refly Harun.
Setelah mengklaim bebas dari Lapas Gunung Sindur, Rizal Afif kemudian diundang ke podcast Refly Harun untuk membuat pengakuan bahwa dirinya adalah mantan narapidana terorisme. Rizal Afif juga mengatakan diberi uang Rp7 juta oleh Refly setelah mengisi podcast tersebut.
"Isi podcast sejalan dengan pesan habib sebelumnya dan juga sudah diketahui oleh Refly Harun," ujar Rizal dalam pernyataannya. [tum]