5. Terlalu banyak konsumsi gula
Kalau kamu penggemar makanan manis, cobalah kontrol porsinya. Kamu tetap boleh makan makanan manis seperti kue, es krim ataupun permen namun dalam jumlah terbatas dan tidak berlebihan.
Baca Juga:
Edy Rahmayadi Kampanye Akbar di Labura: Fokus pada Pendidikan, Kesehatan, dan Infrastruktur
Segala hal yang manis memang lezat namun jika asupan gula dalam tubuh berlebihan dalam waktu lama maka bisa mengganggu kemampuan tubuh kita untuk menyerap protein dan nutrisi.
Hal ini dapat mengakibatkan kondisi yang disebut malnutrisi, yang menghambat kesehatan otak. Makanan manis juga mengundang risiko diabetes dan kerusakan pada gigi.
6. Begadang atau kurang tidur
Baca Juga:
Program KKS, Milik Semua Instansi dan Masyarakat Dairi
Begadang sering membuat orang jadi kurang tidur dan kerap menjadi kebiasaan. Padahal hal ini dapat menyebabkan beberapa masalah seperti rasa kantuk ekstrem di siang hari, depresi, hingga gangguan memori.
Dilansir dari The Health Site (20/5), jam tidur yang kurang akan menyebabkan 'hippocampus' yakni kondisi yang mengganggu bagian kecil di otak yang berperan penting dalam mengingat informasi dan menghubungkan emosi ke dalam ingatan tersebut.
Bahkan hanya dengan kurang tidur dalam satu malam saja, itu dapat mempengaruhi kemampuan otak untuk mengingat informasi baru. Jadi jangan terlalu sering begadang ya!