Dalam berbisnis Aliuyanto menjalankan strategi yang smart. Ilmunya dari FE UGM banyak terpakai. Restonya menawarkan menu makanan porsi jumbo, ingin terlihat berkelas, dengan gerai yang minimalis dan modern, menu modern, namun harga yang terjangkau. Selain pas dalam hal pemasaran, kekuatan lain yang dimiliki Solaria adalah menawarkan sejumlah masakan yang umum dicecap lidah dan dipadukan dengan masakan Cina yang sangat dikenal dan pas di lidah orang Indonesia.
Solaria memang bermain di segmen menengah kebawah ketimbang segmen atas. Segmen atas sedikit pembelinya sehingga bisa mematikan bisnis dengan cepat. Dengan konsep tersebut, Solaria menjadi perusahaan cepat saji yang lebih efisien dan tumbuh lebih cepat. Tak heran, karena harga murah namun enak, pelanggan dapat makan di tempat mall yang keren, maka ia berhasil membuka cabang dimana-mana.
Baca Juga:
Makan Tiramisu Mengandung Susu, Wanita Ini Tewas Gegara Alergi
Bila di saat awal merintis usaha ia kesulitan modal, maka dalam perjalanannya, setelah ia punya banyak outlet, maka bank-bank pun datang menawari pinjaman usaha. Tapi ia tetap hati-hati dengan pinjaman bank, tak asal mudah pinjam. Sampai saat ini restoran dengan brand Solaria sudah tersebar lebih dari di 31 provinsi dan 55 kota besar. Jumlah outlet lebih dari 200 resto. Otomatis Aliuyanto saat ini mempekerjakan ribuan karyawan.
Suatu hal yang bisa dipelajari dari Aliuyanto, soal kedisiplinan dan kesederhanaannya. Meski ia sudah menjadi pengusaha resto nasional ia tetap mengelola bisnisnya dengan sederhana, hati-hati dan disiplin keuangan yang tinggi. Ia bukan tipe pengusaha sukses yang kemudian suka jor-joran hidup mewah setelah sukses. Ia juga tak banyak tampil di publik untuk show of force. Disiplin keuangan tetap ia jalankan. Salah satu pelajaran yang ia diperoleh dari sejak kuliah, ia selalu mengembangkan brand dan mengerti betul pentingnya menjaga brand sebagai aset yang sangat penting dalam bisnis.
Kisah dari sosok pengusaha sederhana Aliuyanto jelas bisa menjadi inspirasi bagi pemula usaha yang punya tekad kuat meskipun modal terbatas. Semoga Anda juga sukses. (JP)