1. Kombinasi (multiple flight and multiple airport) layanan penerbangan dari maskapai sendiri atau bersama maskapai lain.
2. Pada penerbangan Batik Air, jika harga tiket kelas ekonomi habis terjual dan masih tersedia kelas bisnis maka akan terjadi kombinasi harga kelas bisnis dengan kelas ekonomi maskapai lain
Baca Juga:
Modus 2 Pegawai Lion Air Selundupkan Narkoba Diungkap Bareskrim
"Hal tersebut secara otomatis akan memunculkan harga jual total tiket dari keseluruhan sektor transit menjadi satu informasi harga tiket yang harus dibeli/ dibayar oleh pemesan (calon penumpang)," ujar Corporate Communications Strategic of Lion Air Group, Danang Mandala Prihantoro, dalam keterangannya Jumat (6/5/2022).
"Sebagai contoh dan penjelasan: penerbangan dari Kota A tujuan akhir Kota B. Penerbangan langsung (non stop/ tanpa transit) tidak tersedia atau semua kelas kursi penerbangan terjual habis (sold out), maka sistem memberikan alternatif agar calon penumpang dapat menuju tujuan akhir Kota B dengan transit dan transfer (singgah dan ganti pesawat) menggunakan maskapai lain melalui bandar udara di Kota C," jelas Danang.
"Penerbangan dari Kota A tujuan Kota C dengan maskapai Batik Air (transit di bandar udara kota C). Penerbangan dari Kota C tujuan akhir Kota B dilanjutkan dengan maskapai Wings Air (transfer di bandar udara kota C)," pungkasnya. [JP]