KONSUMEN.net | Masih percaya dengan pil-pil diet yang mengumbar janji berat badan turun cepat? Bukannya turun yang ada badan jadi rusak!
Berdiet atau menurunkan berat badan harus dilakukan dengan benar dan sehat. Jika melakukan hal ekstrim, Kamu justru akan merusak tubuh mu sendiri.
Baca Juga:
Coba Yuk! 5 Jenis Olahraga Ini Bisa Bikin Berat Badan Turun Maksimal
Cara menurunkan berat badan lebih baik dilakukan secara konsisten dibandingkan secara cepat. Tubuh membutuhkan waktu untuk beradaptasi agar tidak merasa tertekan dengan pola diet.
Contohnya adalah dengan mengatur ulang pola makan. Lakukan lah diet sehat dengan tetap memberikan tubuh asupan yang bergizi.
Kamu tidak mau kan kalau dengan diet, bukannya langsing eh malah mengundang penyakit lain? Maka dari itu, mari kupas tuntas bagaimana cara menurunkan berat badan dengan diet sehat dan pola hidup yang baik.
Baca Juga:
Dari banyaknya jenis diet, Kamu bisa melakukan defisit kalori. Dengan melakukan defisit kalori ini, Kamu bisa menentukan jumlah kalori masuk ke dalam tubuh.
Tentunya dengan perhitungan berat, tinggi badan, serta intensitas gerak tubuh. Ingat baik-baik! Bahwa sekalipun diet, tubuh tetap butuh asupan gizi yang seimbang.
Jadikan diet sebagai pola hidup sehat yang bisa Kamu lakukan dalam jangka waktu yang panjang. Ini dia beberapa cara menurunkan berat badan dengan diet sehat.