PPPKI.id | Tak ada orang yang ingin cepat tua. Nyatanya ada beberapa makanan yang jika dikonsumsi terlalu sering bisa memicu penuaan. Berikut ini daftarnya.
Sambil santai paling pas ngemil kentang goreng, atau bagi penggemar berat kopi tentu tak bisa jauh dari secangkir kopi untuk mendongkrak semangat. Atau bagi penggemar berat dessert tentu tak bisa lepas dari cake manis dengan topping krim lembut.
Baca Juga:
YLKI Desak Regulasi Wajib, Konsumen Harus Tahu Bahaya Lemak Trans di Makanan
Tapi ternyata dibalik makanan-makanan ini terdapat efek buruk bagi kesehatan kulit. Berdasarkan penelitian, beberapa makanan enak justru membuat orang jadi tampak lebih tua.
Melansir detikcom beberapa makanan mengandung efek yang buruk ketika dikonsumsi secara berlebihan dan rutin. Misalnya kopi, kandungan dalam kopi bersifat diuretik yang berpotensi membuat tubuh dehidrasi dan kehilangan cairan. Jika tidak diimbangi dengan konsumsi air yang cukup maka kulit akan menjadi kering sehingga tampak tidak segar dan lelah.
Bukan hanya kopi, ada juga beberapa makanan termasuk makanan pedas, garam, makanan berlemak dan alkohol yang membuat kamu terlihat lebih tua.
Baca Juga:
BPOM Perkenalkan Regulasi Baru untuk Jamin Keamanan Konsumen Daring
1. Gula dan makanan manis
Konsumsi gula berlebih dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Termasuk menaikkan berat badan, menimbulkan kerutan pada wajah, membuat kulit tidak kencang serta sederet masalah kesehatan lainnya.
Konsumsi terlalu banyak gula menyebabkan terjadinya proses yang disebut glikasi. Ini adalah proses membuat glikosa berikatan dengan protein dan lipid, proses ini merusak kolagen kulit. Padahal protein memiliki fungsi untuk menjaga kekencangan kulit.
Mengonsumsi terlalu banyak gula dan makanan manis yang mengandung gula tinggi dalam mengundang kerutan pada wajah. Apalagi jika tidak diimbangi dengan konsumsi air yang cukup.