Efeknya adalah menyebabkan kerusakan sel pada kulit. Belum lagi proses penggorengan kentang yang menggunakan minyak dan dipanaskan dengan suhu tinggi membuat minyak melepaskan radikal bebas yang berbahaya bagi kesehatan.
6. Kopi dan minuman beralkohol
Kandungan kafein dalam kopi menyebabkan efek diuretik yang membuat tubuh lebih sering mengeluarkan cairan. Hal ini membuat tubuh kehilangan kelembaban dalam sehingga bisa memicu dehidrasi.
Baca Juga:
YLKI Desak Regulasi Wajib, Konsumen Harus Tahu Bahaya Lemak Trans di Makanan
Ketika tubuh mengalami dehidrasi, kulit akan terasa kering. Jika dibiarkan terus menerus maka kulit akan tampak keriput. Sebagai solusi, setelah minum kopi maka sebaiknya minum segelas air putih agar tubuh tetap terhidrasi.
Hal serupa juga berlaku bagi minuman alkohol. Konsumsi alkohol secara rutin bukan hanya memberi efek buruk pada kesehatan hati tetapi juga memicu kerusakan kulit seperti jerawat, kulit pucat, kulit keriput hingga hilangnya elastisitas kulit. (JP)